GenZ Daily - Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto memenangkan laga menghadapi seniornya sendiri Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan menjadi juara All England 2023 pada Minggu, 19 Maret 2023 di Utilita Arena, Birmingham, Inggris.
Pertandingan final All England 2023 berakhir anti-klimaks lantaran Mohammad Ahsan cedera di poin 20-14. Semuanya khawatir pada kondisi Ahsan.
Hampir diumumkan wasit retired, Mohammad Ahsan memutuskan bangkit untuk menyelesaikan satu angka untuk kemenangan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto di All England 2023.
Kendati demkian, Fajar/Rian mengatakan akan mentraktir semua ganda putra pelatnas. Tidak ketinggalan juga termasuk Ahsan/Hendra yang masih berlatih di Pelatnas PBSI dan 'bestie' mereka. Meskipun menjadi lawan di lapangan.
Mentraktir menjadi tradisi ganda putra Pelatnas PBSI jika salah satu dari mereka juara.
"Traktir di ganda putra memang tradisi kami kalau ada yang juara."
Tetapi, beberapa ganda putra sudah berangkat ke Swiss Open sehingga Fajar/Rian menunda traktiran hingga pulang ke Indonesia.
"Tapi sayangnya beberapa sudah berangkat ke Swiss. Jadi mungkin nanti di Jakarta," ungkap Fajar dalam wawancara usai pertandingan final All England 2023.
Selain itu, Fajar/Rian mendoakan kesembuhan Mohammad Ahsan dan bersyukur menjuarai turnamen bergengsi ini untuk pertama kali.
***
Artikel Terkait
Ganda Putri India Jolly/Pullela Incar Gelar All England 2023, Yakin Sebagus Pasangan Teratas Lainnya
Jadwal All England 2023 Babak Semifinal Menyisakan 3 Wakil Indonesia, Lawan China Semua Mulai Jam 17.00 WIB
Saksikan! Semifinal All England 2023 Hari Ini, Simpan Link Live Streaming dan Live Score Terbaru Resmi
Hasil All England 2023: Memang Legend! Ahsan/Hendra Melesat ke Final Kalahkan Ganda Putra Muda China
Fajar/Rian Juara All England 2023 dalam Perang All Indonesian Final Hadapi Ahsan/Hendra, Ada yang Cedera