GenZ Daily - Apa sebenarnya yang membedakan SNPMB daan SNMPTN? Ini menjadi banyak pertanyaan bagi calon mahasiswa yang ingin masuk ke Perguruan Tinggi Negeri (PTN) pada tahun 2023.
Balai Pengelolaan Pengujian Pendidikan (BP3) mengumumkan bahwa Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) akan menjadi salah satu proses seleksi masuk perguruan tinggi pada tahun 2023.
Selain itu, terungkap pula mulai tahun 2023, berdasarkan Permendikbudristek No. 48 Tahun 2022 terdapat 3 jalur bagi untuk masuk ke Perguruan Tinggi Negeri, yaitu:
Baca Juga: 10 Contoh Soal PKN Kelas 1 SD Kurikulum Merdeka dan Kunci Jawabannya
1. Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP)
2. Seleksi Nasional berdasarkan Tes (SNBT)
3. Seleksi secara Mandiri oleh PTN
Dengan demikian, pada tahun 2023, Seleksi Nasional Masuk PTN (SNMPTN) diganti dengan Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) sementara Seleksi Bersama Masuk PTN (SBMPTN) diganti dengan Ujian Tulis Berbasis Komputer Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (UTBK-SNBT).
Perbedaan SNPMB dan SNMPTN
Berikut ini adalah perbedaan mekanisme pendaftaran SNPMB dan SNMPTN:
Baca Juga: Link Streaming Nonton Pink Lie Eps 10 Sub Indo: Kencan Terakhir 5 Pasangan yang Berbohong
1. Mekanisme SNPMB
Mekanisme pemeringkatan dalam SNMPTN diubah melalui SNPMB berdasarkan Permendikbudristek Nomor 48 Tahun 2022 Pasal 5.
Pemeringkatan SNBP dilakukan berdasarkan 2 komponen,yakni:
a. Komponen pertama, yang dihitung berdasarkan rata-rata nilai rapor seluruh mata pelajaran paling sedikit 50 persen dari bobot penilaian
Baca Juga: Spoiler Drakor Love is For Suckers Eps 15 Sub Indo: Hubungan Lee Da Hee dan Choi Siwon Jadi Sorotan
b. Komponen kedua, yang dihitung berdasarkan nilai rapor paling banyak 2 (dua) mata pelajaran pendukung Program Studi yang dituju, portofolio, dan/atau prestasi paling banyak 50 persen dari bobot penilaian.
Komposisi persentase komponen pertama dan komponen kedua ditetapkan oleh masing-masing PTN dengan total 100 persen.
Sehingga, dengan aturan ini, persentase komponen bisa berbeda antarprodi di dalam satu PTN.
Artikel Terkait
Pengumuman SNMPTN 2022: Dipastikan Ada 491.406 Siswa Tidak Lolos Seleksi
Hasil SNMPTN 2022: UGM Terima 2.690 Mahasiswa Baru, Bagaimana Langkah Verifikasi MABA?
Daftar Ulang SNMPTN 2022 UNY: Jadwal, Syarat, Alur dan Cara Pembayaran UKT
Cara Daftar Ulang SNMPTN 2022 UGM: Syarat, Alur dan Prosedurnya
Daftar Ulang SNMPTN 2022 Universitas Negeri Surabaya (UNESA): Jadwal, Syarat dan Alurnya
Daftar Ulang UNEJ SNMPTN 2022: Cara Verifikasi Online Tahap 1 dan 2 Serta Alurnya